VIVAbola - Neymar untuk kali pertama menjalani latihan bersama Barcelona di Ciutat Esportiva, Senin 29 Juli 2013. Striker asal Brasil itu pun mewujudkan impiannya, yakni bisa berlatih bersama Lionel Messi.
Hal tersebut diungkapkan Neymar melalui akun Twitter miliknya @Njr92. Striker timnas Brasil itu mengunggah foto dirinya berdampingan dengan Messi saat menjalani latihan bersama pelatih Gerardo Martino.
Dalam foto tersebut, Neymar menuliskan, "Impian saya menjadi kenyataan. Terima kasih Tuhan."
Bisa satu tim bersama Messi merupakan salah satu alasan mengapa Neymar menerima pinangan Barcelona. Padahal, striker 21 tahun tersebut juga mendapat tawaran yang lebih menggiurkan dari Real Madrid.
Barcelona untuk kali pertama menggelar latihan di bawah kepemimpinan Gerardo Martino. Pelatih asal Argentina itu menggantikan peran Tito Vilanova yang memilih mundur demi fokus pemulihan sakit kanker.
Seluruh pemain Barcelona sudah bergabung dengan skuad Azulgrana, termasuk seluruh pemain internasional Spanyol yang tampil di Piala Konfederasi 2013. Neymar berpeluang melakoni debut bersama Barcelona saat melawan Lechia Gdansk di PGE Arena, Gdansk, Selasa 30 Juli 2013 (Rabu dini hari WIB).
Pertandingan melawan Gdansk merupakan laga pramusim ketiga Barcelona musim ini. Sebelumnya, juara bertahan La Liga itu dikalahkan Bayern Munich 0-2 dan melumat Valerenga 7-0.
Sumber: bola.viva.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar